INILAH HIKMAH YANG KAMU DAPATKAN SAAT BERPUASA


Sumber: muslimobsession.com
Setiap ibadah yang dikerjakan sejatinya terdapat hikmah dan pelajaran bagi kita. Seseorang bisa saja berpuasa sebagaimana ketentuan dalam fikih, namun sayang sekali tidak semua orang mampu untuk memahami pesan di balik puasa. Rasulullah pernah bersabda, “Banyak sekali orang berpuasa, tetapi tidak mendapatkan apa-apa  kecuali lapar dan dahaga.”[1] Selain puasa juga bisa dijadikan terapi, sebagaimana artikel kemarin, ternyata ada hikmah dan pelajaran lain yang dapat kita ambil di saat berpuasa, antara lain;
1.      Belajar Mengendalikan Diri
Di saat seseorang sedang berpuasa  maka diwajibkan untuk menahan diri dari  makan, minum, dan menahan nafsu. Di mulai dari terbit fajar hingga terbenamnya matahari di ujung barat. Ketika  seseorang sedang berpuasa, maka nafsunya juga akan tunduk dalam kendali.
2.      Menambah Rasa Syukur
Saat melaksanakan puasa di bulan Ramadan, Allah memberikan pelajaran kepada kita yakni agar bersyukur atas nikmat yang Allah berikan. Dalam Alqur’an juga telah dijelaskan dalam surat Al-Baqarah ayat 7, 
Dan ingatlah tatkala Tuhanmu memaklumkan, “Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti kami akan menambah nikmat kepadamu, dan jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku) maka sesungguhnya azab-Ku amatlah pedih.” 
Dengan berpuasa inilah kita belajar bagaimana rasanya menahan lapar sebagaimana yang dirasakan oleh fakir dan miskin.
3.      Meningkatkan Rasa Solidaritas
Dengan berpuasa seseorang belajar bagaimana merasakan lapar dan dahaga. Jika kita merasakan itu hanya beberapa jam saja, sedangkan orang yang kekurangan merasakan itu semua dengan tanpa tahu kapan selesainya. Di sinilah mengapa ada zakat fitrah di bulan Ramadan dengan salah satu tujuannya untuk meningkatkan rasa solidaritas kepada sesama.
4.      Menambah Ketaatan
Jika di hari-hari biasanya enggan untuk beribadah, di bulan Ramadan inilah sebuah kesempatan untuk menyempurnakan ketaatan. Apalagi di bulan ini segala amal ibadah dilipat gandakan oleh Allah Swt. Tentu sebuah kesempatan yang tidak boleh dilewatkan begitu saja.
5.      Menjadi Perisai
Seseorang yang tengah berpuasa akan terhindar dari maksiat. Sebagaimana sebuah hadis, “Puasa adalah perisai.” Membiasakan puasa ini sangat tepat jika diterapkan kepada para pemuda untuk mengindari dari sesuatu yang haram. Rasulullah bersabda sebagaimana diriwayatkan oleh Bukhari dan Muslim, “Hai sekalian pemuda, barang siapa di antara kalian yang telah mampu menikah, hendaknya menikah. Jika belum mampu, maka berpuasalh. Seseunggunya ia bisa menjadi wija’ (peluruh) baginya.”[2]
6.      Menguatkan Daya Ingat
Selain hikmah di atas, ternyata puasa sendiri juga dapat meningkatkan kemampuan mengingat dan memahami sesuatu dengan cepat. Hal ini sejalan dengan tesis yang mengatakan bahwa mengonsumsi makanan terlalu banyak dapat menjadikan pasokan darah ke Lambung dan usus semakin besar. Sehingga menyebabkan otak kekurangan pasokan darah yang menyebabkan nalar kinerjanya begitu lemah.[3] Itulah mengapa dalam sebuah kitab ta’lim disebutkan agar kita hendaknya menguragi makan.
7.      Menyehatkan Badan
Sudut pandang kesehatan menyatakan bahwa dengan berpuasa dapat menjadikan tubuh bersih dari segala sesuatu yang berpotensi berkembangnya racun berbahaya.[4] Selain itu, masih banyak lagi tinjauan dunia kesehatan terkait puasa untuk menyehatkan tubuh seseorang.
Itulah beberapa manfaat yang bisa kita dapatkan di saat berpuasa di bulan Ramadan. Bukan hanya bisa dijadikan terapi saja, tapi lebih luas dari itu.




[1] M. Syukron Maksum, Kedahsyatan Puasa; Jadikan Hidup Penuh Berkah, (Yogyakarta: Marwa, 2011), 30.
[2]Ibid., 37
[3] Ibid., 36-37
[4] Penjelasan ini juga pernah dibahas di bangku kuliah bahwa puasa wajib satu tahun berarti membersihkan tubuh selama setahun. Berpuasa dua hari dalam seminggu, senin dan kamis berarti membersihkan tubuh dalam seminggu.

#inspirasiramadan
#dirumahaja
#flpsurabaya
#BERSEMADI_HARIKE-4

Post a Comment

0 Comments